www.tokomarlan.com

Jumat, 16 Maret 2012

Penampakan Misterius pada Sebuah Foto

Fenomena penampakan mahluk gaib memang selalu menjadi daya tarik tersendiri bagi berbagai kalangan masyarakat. Ada yang tidak percaya bahwa mahluk gaib bisa tertangkap baik secara visual maupun audio atau bahkan keduanya oleh sebuah perangkat elektronik seperti kamera foto,kamera video, cctv dan sebagainya. Namun tidak sedikit pula yang percaya bahwa mereka bisa tampak oleh mata telanjang ataupun melalui perangkat teknologi, tentu saja hal ini sesuai dengan keyakinan yang dimiliki masing-masing orang.

Di dalam dunia paranormal dikenal dengan sebuah istilah orbs, yang artinya adalah sebuah cahaya yang nampak berterbangan. Orbs bisa saja seekor serangga terbang, kumbang, pantulan sinar hujan air ataupun salju. Berikut 5 penampakan misterius di dalam foto:

1. Foto Skuadron Royal Air Force

Spoiler for Pict:

Sebuah skuadron, Royal Air Force, melakukan sesi pemotretan dokumentasi kelompok. Pada awalnya mereka tidak merasakan adanya keanehan di dalam foto yang telah dicetak tersebut, namun akhirnya mereka mengetahui bahwa ada seseorang yang hadir di dalam foto tersebut. Freddy Jackson, salah satu anggota skuadron, ia adalah seorang montir dan mengabdi di H.M.S Daedalus. Ia terbunuh di saat melakukan pekerjaannya, sebuah baling-baling kapal menghancurkan bagian tubuhnya yang vital.Sesi foto skuadron di atas, dilakukan dua hari setelah kematian Jackson, dan semua anggota kelompok meyakini bahwa pria itu adalah Jackson.

2. Foto Perempuan di Pemakaman Bachelor Grove
Spoiler for Pict:

Foto di atas diambil di pemakaman Bachelor Grove di Illinois,Amerika Serikat. Pemakaman tersebut memang dikenal sebagai tempat sering terjadinya aktifitas gaib. Mari Huff, seorang paranormal, ia memotret salah satu sudut di pemakaman tersebut, ketika foto tersebut diambil tidak tampak manusia selain dirinya di tempat itu, namun setelah dicetak maka tampaklah sesosok manusia misterius. Foto ini memang pantas untuk diperdebatkan, namun Mari Huff adalah seorang anggota terhormat dari kelompok peneliti mahluk gaib.

3. Foto Cowboy Misterius
Spoiler for Pict:

Pada tahun 1996, berpendapat alangkah asyiknya apabila memiliki foto bergaya cowboy. Ia kemudian bersama kawannya melakukan sebuah pemotretan di sebuah tempat di Boothill Graveyard, sebuah pemakan yang terkenal di Arizona. Setelah melakukan pemotretan, ia pun mengamati hasil fotonya, dan terlihatlah sesosok manusia misterius berpakaian cowboy berdiri di belakangnya.

4. Sesosok Bayangan di Hutan
Spoiler for Pict:

Foto ini diambil oleh Reverrend R.S. Blance di Corroboree Rock tidak jauh dari Alice Sorings, Australia, pada tahun 1959. Terlihat di dalam foto tersebut, sesosok bayangan misterius seperti postur manusia. Seandainya foto ini diambil beberapa puluh tahun setelah tahun 1959 mungkin akan lebih mudah untuk diperdebatkan, berdasar teknologi kamera dan olah foto. Namun pada tahun 1959 tampilan bayangan pada sebuah foto hasil jepretan kamera manual hanya sedikit sekali penjelasannya, mungkin saja pada frame yang sama diambil dua kali jepretan (double exposure) namun teknologi kamera manual saat itu pun perlu diperhitungkan.

5. Foto Gadis di Gedung yang Kebakaran
Spoiler for Pict:

Pada 19 November 1995, ketika terjadis ebuah kebakaran gedung Wem Town Hall di Inggris. Seluruh permukaan gedung hampir dipenuhi oleh kobaran api, dan peristiwa itu berlangsung hampir sepanjang malam, hingga menjatuhkan puing reruntuhan akibat kebakaran. Ketika upaya pemadaman berlangsung, seorang penduduk setempat memutuskan untuk mengabadikan peristiwa tersebut. Ia kemudian memotret kejadian tersebut melalui kamera fotonya, dan mengambil salah satu sudut bangunan (balkon) yang terbakar. Namun setelah dilakukan pemotretan, hasilnya sangat mengejutkan, karena terlihat seorang gadis berdiri diatas balkon membelakangi kobaran api. Berdasarkan keterangan, gadis tersebut bukanlah gadis yang terakhir tinggal di gedung ini.

Berdasarkan keterangan masyarakat setempat, di gedung itu pernah tinggal seorang gadis bernama Jane Churm. Namun pada tahun 1677, terjadilah sebuah kebakaran yang merenggut jiwanya, bahkan kebakaran tersebut menjalar hingga mengenai beberapa rumah. Jadi benarkah itu Jane? Atau kepulan asap dari material gedung yang terbakar membentuk sosok seorang gadis?

Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar